Senin, 15 Juli 2013

Menu Buka Puasa Ala Mak Yus Hari ini

"Sayur Lodeh Kacang Panjang & Terong Ala Mak Yus"
Bahan-bahan:
5 buah terong 
1 ikat kacang panjang
sedikit ikan teri
jahe
lengkuas
kunyit
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
cabe merah 
daun bawang
santan
air
garam
gula
sasa (bumbu penyedap rasa)

Cara membuatnya:
- bersihkan terong dan kacang panjangnya lalu di potong menjadi beberapa bagian
- jahe, lengkuas dan kunyit di memarkan
- bawang merah, bawang putih, daun bawang, cabe diiris
- siapkan air secukupnya
- masukkan semua bumbu dan sayurnya yang telah disiapkan, ikan teri, garam, penyedap rasa secukupnya
- tutup hingga beberapa saat lalu masukkan santan dan tambahkan gula secukupnya
- dan siap dihidangkan.
* untuk sayurnya bisa di variankan sesuai selera


"Sambel Trasi Ala Mak Yus"
Bahan-bahan:
cabe rawit
terasi
bawang merah
tomat
garam
minyak
Cara membuatnya:
- panaskan minyak goreng, masukkan cabe, bawang merah, tomat, goreng sebentar, angkat lalu goreng terasinya sebentar angkat
- ulek semua bahan yang sudah digoreng tadi, tambahkan garam secukupnya
sambel terasi ala mak yus siap dihidangkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar